[Review] BHINNEKA, Menguji Pengetahuanmu tentang Keanekaragaman Suku di Indonesia
BLOG REVIEW [Review] BHINNEKA, Menguji Pengetahuanmu tentang Keanekaragaman Suku di Indonesia

[Review] BHINNEKA, Menguji Pengetahuanmu tentang Keanekaragaman Suku di Indonesia

 

Halo, semua! Pada kesempatan kali ini, Tim PLAYDAY.id akan melakukan review board game lokal lagi, nih. Tapi sebelumnya, kami ingin bertanya, siapa disini yang masih ingat dengan mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial saat SD? Sebagian besar dari teman-teman pasti langsung teringat saat dipaksa menghafal suku dan kebudayaan dari Indonesia melalui buku pelajaran, mulai dari pakaian daerah, makanan daerah, alat musik, dan rumah adat. Nah, ternyata ada, lho, card game yang menyenangkan untuk membantu kita mempelajari keanekaragaman suku dan budaya di Indonesia, yaitu Bhinneka! Yuk, simak review tentang card game Bhinneka menurut Tim PLAYDAY.id di bawah ini!Bhinneka

 

TENTANG BHINNEKA

Bhinneka adalah salah satu card game yang dipublish oleh Manikmaya Games, board game publisher pertama di Indonesia. 

Bhinneka sendiri merupakan card game dengan tema keanekaragaman suku dan budaya di Indonesia. Dalam game ini, pemain dapat belajar mengenal suku-suku di Indonesia, serta pakaian adat, alat musik daerah, makanan daerah, dan bangunan daerah, yang khas dari tiap suku di Indonesia, dengan cara yang menyenangkan. Bhinneka dapat dimainkan oleh 4-6 pemain, dengan usia 8 tahun ke atas, dan durasi permainan 15 menit.

Bhinneka 

 

KOMPONEN DAN CARA BERMAIN BHINNEKA

Bhinneka memiliki berbagai komponen, antara lain:

  • Kartu Pertanyaan
  • Kartu Jawaban
  • Tabel Pengetahuan
  • Peta Indonesia
  • Rulebook

Bhinneka

Cara bermain Bhinneka-pun bervariasi, yaitu total terdapat 4 Mode Permainan yang berbeda-beda, dan di semua mode permainan, salah satu pemain harus menjadi Detektif Cilik dan memegang Peta Indonesia (dengan Tabel Jawaban di baliknya) untuk mengetahui dan mengecek benar tidaknya jawaban pemain lain. Secara singkat, cara bermain tiap mode adalah sebagai berikut:

  • Mode Permainan 1

Pada mode ini, tiap pemain mendapat 3 Kartu Pertanyaan secara random. Di tiap gilirannya, tiap pemain dapat memilih untuk menjawab asal suku dari Kartu Pertanyaan di tangan, atau mengambil 1 Kartu Jawaban di deck dan diperlihatkan ke semua pemain. Jika jawaban benar, pemain mendapat 1 bintang dari Kartu Pertanyaan yang dijawab lalu mengambil 1 Kartu Pertanyaan baru dari deck. Sedangkan apabila jawaban salah, maka pemain harus membuang Kartu Pertanyaannya yang tidak terjawab dengan benar. Permainan berakhir saat ada pemain yang menang dengan berhasil mengumpulkan 5 bintang atau ada pemain yang kalah dengan keadaan Kartu Pertanyaan yang habis.

  • Mode Permainan 2

Pada mode ini, tiap pemain mendapat 3 Kartu Jawaban secara random. Di tiap gilirannya, tiap pemain dapat memilih untuk mengambil dan membuka 1 Kartu Pertanyaan lalu menjawab asal suku dari gambar di kartu tersebut, atau mengambil 1 Kartu Jawaban di deck lalu membuang 1 Kartu Jawaban di tangannya. Jika jawaban benar, pemain mendapat 1 bintang lalu mengambil 1 Kartu Jawaban baru dari deck. Sedangkan apabila jawaban salah, maka pemain harus membuang 1 Kartu Jawaban di tangannya. Permainan berakhir saat ada pemain yang menang dengan berhasil mengumpulkan 5 bintang atau ada pemain yang kalah dengan keadaan Kartu Jawaban yang habis.

  • Mode Permainan 3

Pada mode ini, tiap pemain mendapat 2 Kartu Jawaban secara random. Sang detektif kemudian membuka 1 Kartu Pertanyaan di tengah area permainan. Semua pemain beradu cepat menjawab asal suku dari gambar di kartu tersebut. Jika jawaban benar, pemain mendapat 1 poin dan  boleh mengambil 1 Kartu Jawaban baru dari deck. Sedangkan apabila jawaban salah, maka pemain tidak boleh menjawab selama 1 giliran. Permainan berakhir saat Kartu Pertanyaan habis dan pemain dengan poin terbanyak menjadi pemenangnya.

Catatan: Untuk Mode Permainan 1-3, apabila teman-teman sudah hafal asal suku pada tiap Kartu, maka teman-teman bisa menambah level kesulitannya dengan menjawab nama benda tersebut, bukan hanya asal sukunya.

Bhinneka

  • Mode Permainan 4: Stt.. Permainan Rahasia!

Pada mode ini tidak diperlukan adanya Detektif Cilik dan bisa dimainkan untuk 5-10 pemain dengan cara mencocokkan gambar. Pertama, kocok semua Kartu Jawaban, lalu susun semua kartu tersebut dengan pola 5x8. Di setiap giliran, pemain boleh membuka 2 kartu dan dapat dilihat oleh semua pemain. Apabila pemain berhasil membuka 2 kartu dengan warna suku yang sama, maka kartu tersebut dapat diambil sebagai poin kemenangan. Pemain dengan poin terbanyak adalah pemenangnya. 

  • Mode Permainan Tambahan

Bhinneka juga dapat digunakan untuk permainan Kucing-KucinganDalam mode ini tidak diperlukan adanya Detektif Cilik. Pertama-tama, kocok secara terpisah Kartu Jawaban dan Kartu Pertanyaan, lalu sembunyikan masing-masing 1 Kartu untuk menjadi Kucing Permainan. Kemudian, bagikan semua kartu kepada masing-masing pemain sampai habis. Pemain harus mencocokkan gambar Kartu Jawaban dan Kartu Pertanyaan yang sama. Jika sudah tidak ada kartu yang sama di tangan, pemain dapat mengambil 1 kartu milik pemain di sebelahnya secara acak. Pemain yang kalah adalah pemain yang menyimpan kucing terakhir pada kartu di tangannya.

 

Review Bhinneka

Berdasarkan pengalaman Tim PLAYDAY.id saat bermain, card game Bhinneka memiliki berbagai kelebihan dan kekurangan.

Kelebihan:

  • Mode Permainan yang bervariasi membuat permainan tidak monoton
  • Bisa digunakan sebagai media bantu anak usia SD dalam mempelajari keanekaragaman suku dan budaya di Indonesia
  • Rulebook sangat jelas dan mudah dipahami

Kekurangan:

  • Beberapa ilustrasi pada kartu kurang menggambarkan keadaan aslinya. Contohnya, pada Kartu Gudeg, ilustrasi Gudeg kurang menggambarkan Gudeg seperti aslinya.
  • Pemain yang berperan menjadi Detektif Cilik hanya bertugas mengecek jawaban pemain, sehingga cenderung bosan.

 

Nah, gimana menurut teman-teman? Card game yang satu ini menarik banget, bukan? Jangan lupa masukkan game ini ke wishlist teman-teman, yah! Teman-teman dapat melihat detail board game dan memberikan rating & komentar tentang Bhinneka pada link: PLAYDAY.id | Bhinneka. Sampai jumpa di review selanjutnya!

bhinneka manikmaya boardgame cardgame playday indonesia review

Andi Taru

Sabtu, 17 Maret 2018

Bagikan berita ini:

Komentar Blog

Belum ada Komentar di Blog ini, jadilah yang pertama memberikan Komentar.