[CHANGELOG] PLAYDAY.ID VERSI 1.0.3, PERBAIKAN TAMPILAN DAN INFORMASI DI BERBAGAI SISI
BLOG CHANGE LOG [CHANGELOG] PLAYDAY.ID VERSI 1.0.3, PERBAIKAN TAMPILAN DAN INFORMASI DI BERBAGAI SISI

[CHANGELOG] PLAYDAY.ID VERSI 1.0.3, PERBAIKAN TAMPILAN DAN INFORMASI DI BERBAGAI SISI

Kabar untuk pecinta Board Game di tanah air, saat ini tim PLAYDAY.id telah menyelesaikan update di versi 1.0.3 yang tentu banyak perubahan di dalamnya. Berikut daftar perubahan di versi 1.0.3 tersebut: 

1. Halaman detail daftar Board Game berdasarkan tahun rilis

Sekarang, kalian bisa melihat daftar board game yang dirilis di tahun tertentu, sehingga tidak perlu repot-repot untuk mencari atau memfilter secara manual daftar board game yang dirilis di tahun tertentu. Kira-kira tampilannya menjadi seperti ini: 

playday_id-changelog-1.0.3-1

Kalian bisa melihat contohnya langsung di link berikut (contoh untuk tahun 2017):

https://www.playday.id/released-year/2017

 

2. Keterangan kategori di setiap Board Game

Penampilan kategori menjadi fitur yang sangat penting. Kami mengharapkan kalian bisa melihat kategori board game tersebut tanpa membuka detail halamannya. Setiap boardgame bisa saja masuk ke beberapa kategori. Contoh tampilannya akan menjadi seperti ini:

playday_id-changelog-1.0.3-2

 

3. Referensi Board Game terkait di halaman detail Board Game

Ada yang baru juga di halaman detail setiap boardgame. Kalian bisa mendapatkan referensi yang berkaitan dengan board game tersebut. Misalnya teman-teman senang dengan board game berkategori #party maka teman-teman bisa melihat nya di bawah detail board game tersebut dalam panel Board Game Terkait. Berikut tampilannya: 

playday_id-changelog-1.0.3-3 

4. Pemisahan halaman: HOME, BOARDGAME, TOKO & CAFE, BLOG, KOMUNITAS dan ABOUT

Karena jumlah Board Game Indonesia yang semakin banyak, store dan komunitas juga semakin banyak. Tim memutuskan untuk memisahnya menjadi setiap halaman. Dibagi menjadi halaman Home, Board Game, Store dan Cafe, Komunitas, Blog serta About. 

Tujuannya, kalian akan mendapatkan loading konten yang lebih cepat dan lebih rapi. Berikut contohnya: 

playday_id-changelog-1.0.3-4

 

5. Tampilan penambahan informasi EXPANSION dan BASE GAME pada halaman detail Board Game

Perubahan terakhir di versi 1.0.3 adalah adanya informasi EXPANSION untuk game dengan tipe Ekspansi kemudian juga menampilkan BASE GAMEnya. Tentu ini sangat bermanfaat untuk memisahkan antara Board Game base dengan Expansionnya. 

playday_id-changelog-1.0.3-5 

Semoga perubahan-perubahan tersebut membuat teman-teman pecinta Board Game di tanah air semakin mendapatkan manfaat dari website www.playday.id yah. Apabila ada masukan atau saran bisa dikirimkan ke email kami yaitu playdayindonesia@gmail.com 

Salam,

 

Tim Pengembangan PLAYDAY.id

 

changelog website platform playday_id playday.id playdayindonesia

Andi Taru

Senin, 26 Februari 2018

Bagikan berita ini:

Komentar Blog

Belum ada Komentar di Blog ini, jadilah yang pertama memberikan Komentar.